Banyaknya cobaan, tanda Allah sayang …

c360_2016-10-30-09-23-40-520.jpg
GAMBAR MILIK @hestis_ali

Jangan menyerah. Sebab pertolongan allah itu pasti dan nyata adanya. Kamu hanya perlu sedikit lagi bersabar. Aku tahu memanglah tidak mudah, kalau saja sabar itu mudah, tidak akan allah menghadiahkan surga.

Saat kita mendapatkan musibah, ditimpa cobaan berulang kali, allah tidak minta kita untuk bersusah payah menghadapinya sendiri. Allah hanya meminta kita untuk bersabar terlebih dahulu, kemudian salat dan berdoa. Maka apabila seorang ditimpa musibah sebaiknya mengucapkan: Innalillahi wa inna’ilahi raaji’un bahwa sesungguhnya kita adalah milik Allah, dan kita akan kembali kepada-Nya (QS. Al-Baqarah : 156).

Sebelumnya Allah sudah menyampaikan dalam QS. Al-Baqarah : 153 “Wahai orang-orang yang beriman, jadikanlah sabar dan salat sebagai penolongmu. Sesungguhnya Allah bersama orang yang sabar”. Maka apabila seseorang sudah bersabar, kemudian mendirikan salat dan banyak mengingat Allah, insya allah jalan-jalan pertolongan allah berupa petunjuk atau solusi atas permasalahan yang dihadapinya akan muncul dengan sendirinya. Percayalah, janji Allah itu pasti.

Kata sabar, mudah diucapkan tetapi prakteknya sungguh berat dan latihannya seumur hidup. Itulah mengapa yang namanya cobaan hidup itu tidak ada habisnya. Karena selama masih hayat di kandung badan, selama itu juga kita akan terus dihadapkan dengan berbagai macam permasalahan. Akan tetapi yang jelas, selama kita bersandar kepada Sang Pemilik Kehidupan yaitu Tuhan Semesta Alam Allah Subhanahu Wata’ala, insya allah tidak ada yang perlu kita khawatirkan.

Yang perlu kita sadari adalah bahwasanya kita ini manusia dan memang sudah kodratnya punya banyak sekali keterbatasan. Artinya, tidak boleh menyobongkan diri karena memang tidak ada yang patut disombongkan. Bahkan napas kita saja ini, milik Allah. Sedikit saja Allah cabut nikmatnya, nikmat berjalan misalnya .., atau nikmat melihat, maka sengsaralah hidup kita. Oleh karena itu, perbanyaklah bersyukur dalam setiap keadaan. Sebab, “Barangsiapa beryukur kata Allah, maka akan AKU (ALLAH) tambahkan nikmatnya, dan jika kamu ingkar, maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih (QS. Ibrahim:7).

Bersyukur dalam setiap keadaan. Sekalipun sedang dalam kesempitan, bersabar dan bersyukur. Jadikanlah Allah satu-satunya sandaran.

Banyaknya cobaan tanda Allah sayang. Ujian-ujian kecil itulah yang kelak akan menjadikanmu tangguh. Percayalah, semesta punya caraya sendiri mendewasakanmu.

Maka apapun itu yang terjadi dihidupmu, syukuri. Sebab karunia dan nikmat allah sangatlah besar. Hidup terlalu singkat untuk dihabiskan dengan bersedih hati. Kamu cantik, kamu berhak bahagia … Cintai dirimu sendiri, cintai hidupmu dan bersandarlah hanya kepada Sang Pemilik Kehidupan.

Sekian … Semesta memberkatimu 🙂

Penulis: @hestis_ali
Yogyakarta, 20 May 2019
#gejolak #catatanhati #catatanperjalanan
#menemukancahaya #hestisali

 

Tinggalkan komentar